top of page

Mesakh Mirin: Menjunjung Etika dan Moral Bentuk Implementasi Pancasila




"Pancasila ini bukan sekedar sesuatu yang ditulis maupun dihafal, tapi juga harus dilakukan di kehidupan sehari-hari. Jika tidak, akan rapuh landasan bernegara kita"

Jayapura (Parlemen6) - Anggota DPR RI Fraksi PAN yang juga Anggota MPR RI asal Papua, Mesakh Mirin SKM MSi, mengajak warga Papua, khususnya warga Jayapura, agar dapat menjungjung etika dan moral sebagai bentuk implementasi Pancasila di tengah kehidupan berbangsa dan bernegara.


"Kita sebagai bangsa Indonesia dalam bermasyarakat sebaiknya kedepankan etika dan moral. Mengedepankan etika dan moral adalah wujud dari tegaknya Pancasila sebagai landasan berbangsa dan bernegara," ujar Mesakh dihadapan warga Jayapura pada acara Sosialisasi 4 Pilar MPR RI (23/01/2024).


Ia juga mengajak masyarakat agar dapat mengamalkan nilai-nilai kemanusiaan dan turut bergotong royong membantu masyarakat yang sangat membutuhkan.


"Sebagai sesama bangsa, kita harus turut saling tolong menolong, bergotong royong, agar kita juga dapat ikut menyejahterakan rakyat yang kurang mampu. Nilai gotong-royong ini yang semakin hari semakin pupus. Sehingga, masyarakat cenderung acuh satu sama lain," pungkasnya.




Sebagai wakil rakyat, Mesakh Mirin sangat sadar bahwa pemahaman dasar berbangsa dan bernegara harus terus digalakkan dan disosialisasikan ke masyarakat. Karena, dalam implementasinya memang bukan hal yang mudah. Harus terus saling mengingatkan.


"Pancasila ini bukan sekedar sesuatu yang ditulis maupun dihafal, tapi juga harus dilakukan di kehidupan sehari-hari. Jika tidak, akan rapuh landasan bernegara kita," terangnya.


Sosialisasi 4 Pilar MPR RI ini diikuti oleh berbagai kalangan masyarakat di Jayapura. Tak lupa juga turut diundang beberapa perwakilan mahasiswa Papua. (frh)

 

Komentarze


Also Featured In

    Like what you read? Donate now and help me provide fresh news and analysis for my readers   

PayPal ButtonPayPal Button

© 2023 by "This Just In". Proudly created with Wix.com

bottom of page