top of page

Senator Mawardi: Terorisme Terjadi Karena Nilai Luhur Budaya Bangsa Luntur


Kapuas - Setiap tahun terorisme menghantui bangsa ini. Terorisme menciptakan rasa khawatir bagi masyarakat untuk tinggal di Indonesia. Terorisme ini terjadi karena lunturnya nilai-nilai luhur budaya bangsa. Hal ini disampaikan oleh Senator DPD RI Dapil Kalimantan Tengah, Ir H Muhammad Mawardi MM MSi, dalam Sosialisasi 4 Pilar yang diselenggarakan di Yayasan Persaudaraan Muhajir Wal Ansor Kabupaten Kapuas, Provinsi Kalimantan Tengah (18/06/17).

"Ada beberapa hal yang menyebabkan terjadinya tindakan terorisme di negara ini. Salah satunya karena telah lunturnya budaya bangsa yang harusnya tertanam baik di sanubari bangsa ini". Ungkapnya.

Mawardi menegaskan bahwa terorisme sungguh membawa malapetaka bagi bangsa, tidak hanya bagi korban, bahkan bagi keluarga khususnya anak-anak pelaku juga menjadi aib yang sangat sulit dilepas, bahwa keluarga mereka adalah keluarga teroris.

"Sangat disayangkan jika aksi terorisme ini dilakukan, disamping merugikan korban yang diteror, juga korban lain sesungguhnya adalah keluarga pelaku." Pungkasnya.

Menurutnya, nilai luhur budaya bangsa yang hilang sesungguhnya sangat mudah ditanamkan. Negara ini memiliki Pancasila. Di dalam Pancasila itulah nilai-nilai luhur bangsa ini termaktub. Tinggal apakah negara peduli atau abai terhadap penanaman Pancasila bagi warga.

Negara juga tidak boleh abai untuk mensosialisasikan kepada orangtua agar orangtua menanamkan nilai-nilai Pancasila pada dirinya dan khususnya pada anak-anak.

"Orangtua adalah jantung pendidikan bagi anak-anak. Sudah menjadi keharusan bagi para orangtua agar dapat menanamkan nilai-nilai Pancasila ini kepada anak-anaknya". Pesannya penuh harapan.

 

Also Featured In

    Like what you read? Donate now and help me provide fresh news and analysis for my readers   

PayPal ButtonPayPal Button

© 2023 by "This Just In". Proudly created with Wix.com

bottom of page